Mantapkan pengelolaan arsip, KPU Kabupaten Kudus gandeng Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus
KPU Kabupaten Kudus menjalin kerja sama strategis dengan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus dalam rangka meningkatkan tata kelola arsip Pemilu dan Pilkada di Kabupaten Kudus. Kesepakatan tersebut dituangkan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman di Kantor KPU Kabupaten Kudus, Kamis (26/6). Ketua KPU Kabupaten Kudus, Ahmad Amir Faisol, menyampaikan bahwa penandatanganan ini merupakan langkah penting untuk menjamin keamanan, keaslian, serta keberlanjutan arsip Pemilu dan Pilkada sebagai bagian dari pertanggungjawaban publik dan sejarah demokrasi di Kabupaten Kudus. “Kami menyadari arsip Pemilu memiliki nilai penting tidak hanya untuk kepentingan administrasi, tetapi juga untuk kepentingan penelitian dan edukasi di masa mendatang. Karena itu, kerja sama ini diharapkan mampu meningkatkan profesionalitas dan standarisasi pengelolaan arsip kami,” ujar Faisol. Plt. Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus, Andrias Wahyu Adi Setiawan, juga menyambut baik kolaborasi ini. Menurutnya, sinergi kedua instansi akan memperkuat sistem kearsipan sesuai peraturan perundang-undangan. “Arsip Pemilu dan Pilkada adalah bagian dari memori kolektif bangsa. Kami siap memberikan pendampingan teknis dan pembinaan agar pengelolaannya berjalan tertib, aman, dan sesuai standar,” terang Andrias. Melalui kerja sama ini, Sekretariat KPU Kudus akan mendapatkan dukungan teknis dan pendampingan dalam hal penataan, pelestarian, serta digitalisasi arsip yang bersifat vital dan bernilai sejarah. Kedua belah pihak juga berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas SDM di bidang kearsipan agar pengelolaan arsip Pemilu dan Pilkada berjalan lebih optimal di masa mendatang. Dengan adanya nota kesepahaman ini, diharapkan transparansi dan akuntabilitas penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Kudus semakin kuat, sekaligus mendukung terciptanya tata kelola pemerintahan yang baik. “Kami sudah membuat kesepakatan terkait penyerahan hasil Pemilu dan Pilkada yang rencananya akan kami serahkan Minggu depan,” Ujar Da’faf.
Selengkapnya